CARA SEHAT MENTAL DI MASA WFH

Tantangan Menulis Hari ke-137

Oleh: Bernardus Ari Kuncoro

Saat WFH, banyak sekali hal yang mesti saya kompromikan. Sebagai bapak satu anak saya mesti menyiapkan waktu khusus untuk fokus. Fokus kerja. Fokus ngurus anak. Fokus ngetik. Fokus balas email. Kalau nggak fokus? Bisa-bisa buyar.

Apalagi pekerjaan terbaru saya saat ini adalah ngonten. Bikin tulisan yang nantinya akan masuk ke tim produksi. Lalu mereview dan merevisi jika diperlukan. Habis itu mengecek lagi apakah konten itu sudah naik. Selain itu, mesti memantau dari segi analitik.

Berikut ini adalah tips yang saya terapkan.

Cukup makan.

Photo by Ali Inay on Unsplash

Ini adalah hal yang terpenting dan sangat diperlukan oleh siapa saja yang butuh hidup. Bagaimana mungkin mau bekerja kalau asupan makanannya kurang? Siapkan makanan empat sehat lima sempurna. Kalau perlu katering, sehingga Anda tidak perlu yang namanya bingung memilih menu apa. Agar langsung santap.

Cukup olah raga.

Photo by Bruno Nascimento on Unsplash

Olah raga bagi siapa saja sangatlah penting. Dua kali seminggu lah minimal. Naik sepeda keliling taman. Menikmati udara segar. Atau senam dengan diiringi musik atau video dari YouTube.

Cukup tidur.

Photo by Alexander Possingham on Unsplash

Delapan jam sehari adalah minimal waktu yang mesti kita pakai untuk mengisi ulang energi. Coba hanya 5 jam? Yang ada Anda akan mudah lelah.

Tidak berpikiran berlebihan.

Photo by Muhmed El-Bank on Unsplash

Bersikap tenang. Semua akan baik-baik saja. Adalah modal awal yang diperlukan oleh seorang pemimpin.

Ketika tugas sudah didelegasikan ke tim. Percayakan. Tidak disarankan untuk terlalu micromanage. Biarkan dulu mereka bekerja. Tetapi, Anda perlu meninjau ulang secara berkala hasil pekerjaan mereka. Misal, seminggu sekali. Evaluasi dengan detail. Agar lebih baik lagi, dan lagi. Jika memang tidak bisa ditingkatkan. Siapkan peringatan. Jika peringatan sudah tidak bisa dihindarkan lagi. Siap-siap lagunya Claudia Emanualla Santosa. Goodbye.

Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Kalideres, 15 Agustus 2021

Wanna support me?

Follow by Email
LinkedIn
Share