TIGA MANFAAT MENULIS

Tantangan Menulis Hari ke-24 Batch kedua

Oleh: Bernardus Ari Kuncoro

Sebagai manusia, berpikir dan berkegiatan adalah hal yang tidak luput dari daftar centang. Dan pandemi bukanlah alasan untuk hanya diam tanpa ada proses thinking dan doing.

Beberapa pahlawan nasional yang terpaksa dipenjara juga tetap memiliki pemikiran dan karya cemerlang ketika mereka dalam kurungan. Kegiatan menulis buku salah satu caranya.

Selama ini saya merasa proses menulis ini banyak manfaat. Apa saja?

Pertama, menambah kosakata baru. Hal ini dilakukan agar tulisan saya tidak membosankan. Sesekali saya mengubah-ubah rangkaian kata yang memiliki arti yang sama.

Kedua. Membantu mengelola tekanan. Agar saya tetap waras. Dengan menulis, banyak pikiran yang akan tiba-tiba tidak sengaja tertumpahkan dan membuat saya bisa tidur nyenyak. Meskipun tidak secara langsung tulisan saya menceritakan tentang beban pikiran.

Ketiga. Membantu mengingat peristiwa. Ada yang memotret dengan kamera. Ada yang mengabadikan lewat video. Namun, bagi saya menulis adalah sarana yang paling pas. Saya merasa otak memiliki keseimbangan antara bekerja dan beristirahat dengan menulis. Kalau tidak ditulis, kerja keras banget, cuy.

Itulah ketiga benefit yang saya peroleh selama ratusan hari lebih berusaha menulis setiap hari. Nulis dengan tema apa saja yang ada di pikiran dan perasaan.

Well, itu baru bagi saya. Belum dihitung untuk orang yang membaca dan mampu menyaring intisarinya.

Bagaimana dengan Anda?

Kalideres, 23 April 2021

Wanna support me?

Follow by Email
LinkedIn
Share