BICARA TENTANG LITERASI DATA

Tantangan Menulis Hari ke-102

Oleh Bernardus Ari Kuncoro

Di era data-driven seperti sekarang, tenaga kerja yang bergerak di bidang manapun, terutama bisnis dan teknologi mesti paham tentang bagaimana menggunakan data untuk mengambil keputusan dengan cepat dan lincah.

Seperti yang Anda ketahui, saat ini kita dibanjiri dengan data yang begitu banyak. Aliran datanya pun super cepat.

Sebagai organisasi, terutama yang berorientasi profit, ada tren yang menunjukkan bahwa model operasi dan pengambilan keputusan berbasis data-lah yang lebih dilirik.

Hal ini berdampak pada kebutuhan adanya literasi data yang menjadi budaya dan aspek integral pada karyawan dalam pekerjeaan mereka sehari-hari. Mulai dari C-level hingga staff.

Yang lebih penting lagi, khususnya pekerja yang berada di garis terdepan lah yang perlu dibekali oleh keahlian yang mumpuni untuk membuat keputusan yang penuh dengan insight.

Well, ketika Anda berbicara tentang literasi data untuk karyawan, jangan buru-buru menghakimi bahwa kemampuan ini hanya terkait hal-hal teknis semata. Tidak mesti juga harus sampai pada keahlian data yang super dalam yang mesti dimiliki data scientist.

Literasi data minimal yang sebaiknya dimiliki adalah sebagai berikut:

  1. Kemampuan membaca, bekerja, mempertanyakan, dan menganalisis data.
  2. Pengetahuan tentang bagaimana menggunakan data untuk bercerita, menyajikan alasan, dan mempengaruhi
  3. Kemampuan untuk membuat keputusan yang selaras dengan tujuan bisnis berdasarkan insight data
  4. Menggunakan data sebagai pemercepat untuk efisiensi, personalisasi, pemecahan masalah, dan inovasi.

Kalideres, 10 Juli 2021

Diterjemahkan dan disadur dari Ebook Coursera

Wanna support me?

Follow by Email
LinkedIn
Share